oleh Asmega Masri, S.Pd.I
Ulasan Buku karya Asmega Masri
Novel berjudul “Pena Cinta Sang Wanita Tangguh” adalah kisah perjalanan seorang singel parent. Mila merupakan tokoh utama dalam novel tersebut. Dalam novel ini diceritakan bahwa Mila adalah seorang gadis yang berasal dari keluarga sederhana tetapi ia adalah gadis yang berprestasi. Ia sering mengikuti berbagai jenis perlombaan namun ia polos tentang kehidupan cinta dan asmara.
Mila merupakan gadis polos yang bersekolah di sekolah berasrama. Ia cukup dikenal sebagai siswa berprestasi baik dari segi akademik maupun ekstra kurikuler. Tapi dalam kesehariannya ia sosok gadis yang periang seperti teman seusianya.
Sejak mengenal sosok laki-laki yang ia kenal lewat surat Sahabat Pena, kehidupan asmaranya mulai nampak. Masa SMA memang adalah masa yang diwarnai oleh kisah cinta yang tak bisa terlupakan. Perkenalan melalui surat Sahabat Pena yang dibawa oleh sahabatnya waktu itu membuka kisah baru dalam kehidupan Mila.
Namanya Randi, ia adalah sosok pria yang kemudian mewarnai kisah dalam hidup Mila hingga anak gadis polos seperti Mila mulai merasakan sebuah benih cinta diantara mereka. Hingga mereka kemudian menjalin hubungan yang disebut hubungan jarak jauh. Namun hubungan mereka kadang tak semujur orang lain karena dibatasi oleh ruang dan waktu yang jauh. Bertahun-tahun mereka menjalin hubungan, tak sekalipun bertemu. Sampai pada akhirnya mereka dipertemukan sekali pada sebuah kegiatan perlombaan yang diadakan di suatu waktu.
Hubungan mereka pun semakin nyata ketika mereka sama-sama memasuki dunia perkuliahan, hingga tepat 7 tahun, mereka memutuskan untuk menikah setelah Mila kemudian menyelesaikan kuliah dan bergelar sarjana.
Kehidupan rumah tangga Mila dan Randi di awal cukup bahagia. Mereka hidup sederhana dan mandiri. Namun seperti rumah tangga kebanyakan orang, kadang mereka diuji dengan berbagai konflik rumah tangga. Hingga tepat memasuki tahun ke 3 pernikahan mereka, baru mereka dikaruniai seorang anak laki-laki yang merupakan buah cinta mereka setelah 2 tahun penantian.
Konflik rumah tangga semakin besar ujiannya tepat ketika Mila baru seminggu melahirkan, suaminya mulai menampakkan keanehan dan berubah hingga masalah itu tak dapat diselesaikan, Mila semakin syok ketika Randi melayangkan surat cerai tepat ketika Mila baru menikmati menjadi seorang ibu. Tapi Mila harus menerima keputusan itu dengan tabah dan harus menerima takdir menjadi seorang ibu sekaligus sebagai ayah untuk putra semata wayangnya. Mila akhirnya menjadi seorang singel parent (janda) di usia yang masih sangat muda dan memiliki bayi yang masih sangat kecil meskipun terkadang ia mendapatkan cibiran buruk karena status janda yang ia sandang. Tapi Mila adalah sosok wanita yang kemudian menjadi semakin tangguh melalui semua persoalan hidupnya hingga akhirnya ia berusaha untuk bangkit sendiri dan mulai berbenah untuk memperbaiki situasi dan kehidupannya meski harus sendiri.
Novel “Pena Cinta Sang Wanita Tangguh” ini merupakan novel yang sesuai dengan kehidupan remaja dan kehidupan rumah tangga saat ini. Bahasa yang digunakan sangat ringan dan tentunya mudah dipahami. Terlebih lagi untuk mempercantik bahasa, novel ini dihiasi dengan narasi pembuka sebagai motivasi pada setiap bagian cerita sehingga terlihat menarik untuk dibaca. Cerita atau kisah dalam novel “Pena Cinta Sang Wanita Tangguh”seolah membawa pembacanya ke dalam alur setiap cerita sehingga membuat emosi pembaca semakin menggebu dan pada akhirnya mungkin akan membuat pembaca akan bersedih dan meneteskan air mata serta dapat menginspirasi pembaca.
Penulis adalah Alumni Kelas Menulis Satu Guru Satu Buku (SAGUSABU) 2018 Kabupaten Enrekang